BRI Sintang Serahkan Hadiah Mobil Avanza pada Pemenang Undian Simpedes

oleh
Pemimpin Cabang BRI Sintang Aditya Andre Ramadhan menyerahkan hadiah mobil pada Abdul Ghofur, nasabah BRI Unit Simpang Lima selaku pemenang Undian Simpedes.

BERITA-AKTUAL.COM – BRI Cabang Sintang menyerahkan hadiah grand prize Panen Hadiah Simpedes berupa mobil Toyota Avanza pada pemenang yakni Abdul Ghofur, Kamis 1 Desember 2022.

Penyerahan hadiah dilakukan langsung oleh Pemimpin Cabang BRI Sintang, Aditya Andre Ramadhan didampingi Asisten Manager Bisnis Mikro, Dadan Hendarsyah.

Pemimpin Cabang BRI Sintang, Aditya Andre Ramadhan mengungkapkan bahwa hadiah mobil yang diserahkan merupakan undian Simpedes periode pertama tahun 2022. “Nanti di bulan Juni 2023 akan diundi lagi undian periode dua tahun 2022. Hadiah utamanya mobil, ada juga sepeda motor dan hadiah-hadiah hiburan lainnya,” ujarnya.

Pemimpin Cabang BRI Sintang Aditya Andre Ramadhan berbincang dengan Abdul Ghofur di sela penyerahan hadiah mobil Undian Simpedes.

Kedepan, kata Aditya, hadiah mobil bisa saja bertambah menjadi dua unit jika jumlah penabung makin banyak. “Oleh karena itu saya mengimbau pada seluruh masyarakat Kabupaten Sintang, ayo ramai-ramai menabung di BRI. Kalau saldonya makin bertambah, hadiahnya kita tambahin lagi,” katanya.

Sementara itu, Abdul Ghofur (31) nasabah BRI Unit Simpang Lima mengaku sangat senang mendapatkan hadiah mobil undian Simpedes BRI Sintang. Apalagi dirinya baru menabung di BRI Sintang sekitar satu tahun.

“Terus terang, saya ndak nyangka dapat hadiah mobil. Antara percaya ndak percaya. Mengingat dari sekian banyak nasabah BRI, saya yang dapat hadiah mobil. Inilah yang namanya rejeki,” jelasnya.

Penandatanganan berita acara penyerahan hadiah mobil Undian Simpedes BRI Sintang.

Ia menjelaskan, saat menerima kabar bahwa menang hadiah mobil, dirinya sedang berada di camp perusahaan sawit Desa Lebak Ubah Kecamatan Sungai Tebelian. “Saya sedang istirahat di camp saat itu. Saat dihubungi, saya sempat ndak yakin dan mengira penipuan. Namun saat diminta memastikan ke Unit Simpang lima secara langsung, ternyata benar nama saya yang menang,” ujarnya.

Atas keberhasilannya mendapatkan hadiah mobil, Abdul Ghofur mengajak masyarakat Sintang menabung di BRI. Karena dari sisi pelayanan sangat bagus. Belum lagi ada Undian Simpedes yang dilaksanakan dua tahun sekali.

“Ayo menabung di BRI, tambah terus saldonya dan aktif melakukan transaksi. Sehinga bisa berpeluang mendapatkan hadiah seperti saya,” ajaknya.

No More Posts Available.

No more pages to load.