BERITA-AKTUAL.COM – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sintang, Kartiyus mendampingi Pj. Gubernur Kalimantan Barat, Harisson melakukan peninjauan serta mengecek ketersediaan stok beras di Bulog Kantor Cabang Sintang, Jumat 13 Oktober 2023.
Seusai peninjauan dan pengecekan ketersediaan stok beras di Gudang Bulog Sintang, Pj. Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menyampaikan beberapa point salah satunya terkait kenaikan harga beras dipasar.
“Beras di pasar itu kadang naik, kadang turun karena inflasi. Inflasi itukan menyangkut soal distribusi dan ketersediaan stok barang. Saat ini kita musim kemarau, untuk yang ke hulu ini biasanya distribusi menggunakan Kapal Motor Bandong karena biaya distribusinya lebih murah daripada menggunakan jalur darat. Karena sungai ini surut jadi distribusi melalui jalur darat maka harga naik,” kata Harisson.
“Jadi kita akan subsidi transport untuk beras ini, supaya tidak ada kenaikan,” sambung Pj. Gubernur Kalbar.
Terkait ketersediaan stok beras di Kabupaten Sintang masih ada 500 ton. Jadi untuk Sintang jadi aman stok berasnya. “‘asyarakat jangan khawatir, kita selalu memantau, dari Pemerintah Provinsi Kalbar dan Pemkab selalu memantau,” katanya.
Menanggapi isu yang beredar terkait beras plastik, Pj. Gubernur Kalbar meminta masyarakat tidak mudah percaya dengan isu-isu hoax yang beredar.
“Beras plastik tadi kita sudah buktikan bahwa hoax. Carannya masukkan beras ke air, silahkan ditumbuk berasnya, kalau hancur itu beras asli. Kalau dibakar meleleh itu plastik. Jadi jangan percaya hoax,” tegasnya.(RILIS PROKOPIM SINTANG)