Maria: Bentuk Kepedulian untuk Cegah Covid-19

oleh
Anggota DPRD Sintang, Maria Magdalena ikut menyomprot disinfektan di fasilitas umum.

BERITA-AKTUAL.COM – Ditengah pandemi covid-19 saat ini, sinergi dan gotong royong semua pihak sangat diperlukan. Hal itu pula dilakukan oleh Fraksi Demokrat DPRD Sintang dengan ikut melakukan penyemprotan disinfektan di fasilitas umum.

Kegiatan ini berlangsung sejak tanggal 24 hingga 28 Maret 2020. Ada 15 lokasi yang disemprot disinfektan. “Lokasi penyemprotan di Sungai Ukoi, di Masuka, di Sungai Ana, sampai di Jejora juga. Selain itu kita juga memberikan sumbangan alat pelindung diri berupa mantel plastik dan bahan untuk membuat disinfektan untuk tenaga medis di Puskesmas Sungai Durian,” ungkap Maria Magdalena, Anggota DPRD Sintang.

Beberapa titik penyemprotan tersebut antara lain, Gereja GKII Bethel, Gereja Sungai Yordan, Masjid Darul Ulum di sebelah Universita Kapuas, Gereja Gracia, Kantor Kesbanglinmas, SMP Panca Setya 2, Gereja Katolik Sungai Ukoi, Gereja Katolik Jejora 1, Polindes Desa Jerora, Masjid di Masuka, Gereja Pentakosta di Sungai Ana, Kantor BKD, Hotel dan café Cika.

Bakti sosial yang dilakukan, kata Maria, merupakan upaya untuk membantu pemerintah mencegah covid-19 sesuai kemampuan yang dimiliki.

“Kami inikan membantu semampu kami, dengan segala keterbatasan yang ada. Memang cukup sulit untuk mencarinya bahan disinfektan. Kita coba apa yang bisa didapat, kami cari keliling Sintang. Dalam beberapa waktulah untuk dapatkan ini semua,“ kata Maria.

Ia mengatakan, penyemprotan disinfektan difasilitas umum merupakan bentuk kepedulian dan berusaha membantu program pemerintah. “Walaupun sedikit, semoga apa yang kami perbuat bisa membawa berkat bagi banyak orang. Semoga musibah ini bisa segera berakhir. Cukuplah ini jadi ujian bagi kita semua,” harap Maria.

No More Posts Available.

No more pages to load.