BERITA-AKTUAL.COM – Diduga terkait kasus Jerora, Sekda Sintang Yosepha Hasnah diperiksa Ditreskrimsus Polda Kalbar di Polres Sintang, Selasa (10/9).
Yosepha terlihat di Polres Sintang sejak siang hingga petang. Ia terlihat keluar sebentar dan sempat berbicara sedikit dengan wartawan yang sedang menunggu. Tak hanya Yosepha Hasnah, mantan Sekda Sintang Zulkifli HA juga terlihat keluar dari ruangan Reskrim Polres Sintang.
“Lagi koordinasi,” kata Yosepha sambil berlalu. Kemudian masuk ruangan Reskrim Polres Sintang.
Ketika dikonfirmasi via WhatsApp, Sekda Sintang Yosepha Hasnah hanya menjawab singkat. Ketika ditanya apakah kedatangan ke Polres Sintang terkait kasus Jerora, ia membenarkan.
“Ya, hanya melenkapi kesaksian saja sebagai Kepala DPPKA. Lancar-lancar dan aman semua,” jawabnya.
Kapolres Sintang AKBP Adhe Hariadi ketika ditemui wartawan mengatakan bahwa kasus tersebut bukan ditangani Polres Sintang. “Bukan saya yang menangani, Polda yang melakukan pemeriksaan di Polres Sintang,” bebernya.