Seminar Nasional Kehutanan, Bupati Ungkap Kondisi Hutan Sintang

oleh
Jarot Winarno, Bupati Sintang.

BERITA-AKTUAL.COM – Bupati Sintang Jarot Winarno, memberikan materi dan sekaligus membuka acara Seminar Nasional Kehutanan tahun 2020 di Kabupaten Sintang. Seminar mengusung tema “pengelolaan hutan lestari berbasis Industrialisasi 4.0”, dilaksanakan oleh Fakultas Pertanian, Universitas Kapuas Sintang, Rabu (12/2.

Dalam sambutannya Bupati Sintang Jarot Winarno menyampaikan bahwa menurut SK Menhut 733, Kabupaten Sintang yang luasnya 2,1 juta hektar ini, kawasan hutannya adalah 1,2 juta hektar. Terakhir dihitung oleh WWF, dimana dihitung dari nilai koservasi tinggi (NKT) 1 sampai NKT 6, final dari hitungan dari WWF tersebut yang juga sedang Pemkab pelajari bahwa, dari 1,2 hektar kawasan hutan ini sekarang ini tersisa 970-an ribu hektar.

“Adanya ilegal logging, belum adanya konformitas antara adat lokal dengan konsep kita soal hutan. Dengan adanya 41 desa yang masih di dalam kawasan hutan, Alhamdulillah itu kita masih bisa mempertahankan 900 lebih kawasan hutan. Ini terbagi dua, 870-an itu di dalam kawasan hutan kemudian sisanya kurang lebih 61 ribu di luar kawasan hutan tetapi masih berhutan,” terang Jarot.

Lanjut Jarot, bahwa kemudian dibagi mana NKT kelola. Dan, mana NKT non kelola. Yakni taman nasional, hutan lindung dan sebagainya yang area konervasi tinggi tapi tidak bisa dikelola. “Kira-kira potret hutan di Sintang akan seperti itu. Jadi ini masih mengembirakan buat kita”ujar Jarot.

Kemudian, kata Jarot, yang paling mengembirakan adalah melalui Kalfor Project, teman-teman yang ingin menjaga kawasan hutan di luar kawasan hutan jadi hutan di APL, dibantu untuk pemberdayaannya dan sebagainya.  “kemarin di ensaid panjang dimana di situ ada tiga cluster atau kelompok hutan di luar kawasan hutan yang sudah di jaga oleh masyarakat sudah kita SK kan sebagai akwasan ekobudaya, tetapi masyarakat masih meminta dua lagi kawasan hutan, ini kan luar biasa”ungkap Jarot.

 

No More Posts Available.

No more pages to load.